HEADLINE


Statistik


Home » , , » SMA Karya Sekadau Melaksanakan Wisata Edukasi di Polres Sekadau

SMA Karya Sekadau Melaksanakan Wisata Edukasi di Polres Sekadau


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU.COM - Sekitar 50 orang pelajar SMA Karya Sekadau didampingi Guru berkunjung ke Polres Sekadau dalam rangka Wisata Edukasi Polres Sekadau, Rabu (11/01/2017) pukul 08.00 wib.

Kegiatan wisata edukasi disambut langsung oleh Kapolres Sekadau Akbp Yury Nurhidayat, SIK, MH, didampingi Waka Polres Sekadau Kompol H. Adi Dwi Waluyo, SIK serta pejabat utama Polres Sekadau. 

Dalam kegiatan itu para pelajar dilatih serta dikenalkan tentang tugas-tugas Kepolisian dan lain sebagainya. Dalam kesempatan itu para pelajar juga diputarkan video tentang penerimaan anggota Polri dengan menggunakan Mobil penyuluhan Sat Binmas. Berbagai simulasi juga dipraktekkan langsung oleh para pelajar diantaranya simulasi pengendalian massa (Dalmas), praktek ujian SIM di lapangan dan para pelajar juga dikenalkan tentang cara pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM), Kartu Identifikasi serta penerbitan Surat Keterangan Catatan kepolisian (SKCK).

Kegiatan tersebut mendapat apresiasi serta respon positif dari para guru, para pelajar SMA Karya terlihat sangat antusias ketika mendapatkan kesempatan langsung untuk melakukan simulasi dengan menggunakan peralatan Kepolisian, disamping berwisata para pelajar juga mendapatkan ilmu serta pengetahuan.



Kapolres Sekadau Akbp Yury Nurhidayat, SIK, MH mengatakan bahwa wisata edukasi ini merupakan program Polres Sekadau untuk mengenalkan serta mendekatkan wajah Polri kepada para siswa. Kapolres Sekadau sangat menyambut baik apabila sekolah-sekolah lain ingin mengunjungi Mapolres Sekadau untuk menimba ilmu. Diharapkan para pelajar dapat mengenal kepolisian secara menyeluruh serta menanamkan kedisiplinan.

1 komentar: