HEADLINE


Statistik


Home » » Sat Binmas Polres Sekadau Laksanakan Pembinaan Pam Swakarsa di PT. MJP

Sat Binmas Polres Sekadau Laksanakan Pembinaan Pam Swakarsa di PT. MJP

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Sat Binmas Polres Sekadau melaksanakan kegiatan Pembinaan Pengamanan Swakarsa (Pam Swakarsa) dalam rangka Cooling System pasca Pilkada 2024 dan Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Sekadau. 

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memperkuat kerja sama dan kemitraan antara Polres Sekadau dan Satpam, serta meningkatkan kesadaran terkait pengamanan swakarsa yang berbasis pada prinsip keamanan bersama. 

Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat (13/12/2024) ini dipimpin oleh Kanit Binkamsa Sat Binmas Polres Sekadau, Aiptu Iwan Kurniawan. Ia memberikan asistensi dan pembinaan teknis kepada Satpam di PT. Multi Jaya Perkasa (MJP), Desa Nanga Menterap, Kecamatan Sekadau Hulu, Kabupaten Sekadau.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Iwan menekankan pentingnya komunikasi yang baik dan terbuka antara Satpam dan pihak kepolisian terkait gangguan Kamtibmas. Ia juga mengingatkan agar setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh Satpam selalu mengacu pada SOP, dilakukan secara proporsional, profesional, dan humanis.

Dalam sesi pesan Kamtibmas, Aiptu Iwan menyampaikan pesan penting mengenai kewaspadaan terhadap investasi ilegal. Ia mengingatkan kepada Satpam dan karyawan PT. MJP untuk bijak dalam berinvestasi dan tidak mudah tergoda oleh tawaran investasi yang menjanjikan keuntungan cepat namun berisiko merugikan. 

"Bijaklah dalam berinvestasi dan hindari tawaran investasi yang menjanjikan keuntungan cepat namun berisiko merugikan. Jika ada masalah hukum terkait investasi, sebaiknya menempuh jalur hukum yang sesuai, bukan dengan melakukan tindakan melawan hukum," tegasnya.

Aiptu Iwan juga mengingatkan pentingnya kedisiplinan dalam menjalankan tugas pengamanan, baik dalam hal sikap maupun penampilan, serta untuk selalu merujuk pada Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 4 Tahun 2020 tentang Pam Swakarsa.

"Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polres Sekadau, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya pengamanan swakarsa yang berstandar dan sesuai aturan yang berlaku," pungkasnya.


Penulis : NR
Editor    : Arg

0 komentar:

Posting Komentar