TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres Sekadau melaksanakan patroli keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan menyambangi Pos Satkamling di Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, pada Senin (18/11/2024) malam pukul 22.00 WIB.
Patroli yang dipimpin oleh Kanit Dalmas Sat Samapta, Bripka Wiliam Gastelly, ini bertujuan memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga lingkungan tetap aman. Dalam dialognya dengan petugas Satkamling, Bripka Wiliam menekankan pentingnya meningkatkan kegiatan ronda malam, terutama selama masa kampanye Pilkada.
“Kami mengimbau agar kegiatan ronda tetap ditingkatkan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama masa kampanye. Kehadiran Satkamling sangat membantu menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Patroli presisi juga memberikan apresiasi atas dedikasi dan keaktifan awak Pos Satkamling Desa Sungai Ringin dalam menjalankan tugas ronda malam. Hal ini diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat lainnya dalam menjaga keamanan lingkungan.
Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama, melalui Kasi Humas Polres Sekadau AKP Agus Junaidi, menuturkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan. Patroli ini merupakan upaya Polres Sekadau dalam menciptakan stabilitas keamanan selama Pilkada.
“Kami terus berkoordinasi dengan Satkamling dan masyarakat untuk memastikan Pilkada berlangsung lancar tanpa gangguan. Patroli presisi akan terus ditingkatkan demi memberikan rasa aman bagi masyarakat,” tuturnya.
Ia juga mengatakan bahwa upaya ini sejalan dengan langkah-langkah preventif maupun preemtif dalam Operasi Mantap Praja Kapuas 2024 yang dilaksanakan Polres Sekadau selama masa Pilkada.
“Kami berharap partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga Kamtibmas semakin meningkat, sehingga seluruh tahapan Pilkada dapat berjalan damai dan tertib,” pungkasnya.
Penulis : NR
Editor : Arg
Editor : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau
0 komentar:
Posting Komentar