HEADLINE


Statistik


Home » , , » Jumat Curhat di Desa Tembesuk, Kapolsek Nanga Mahap Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024

Jumat Curhat di Desa Tembesuk, Kapolsek Nanga Mahap Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU  Polsek Nanga Mahap mengadakan kegiatan Jumat Curhat di Kantor Desa Tembesuk, Kecamatan Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau, pada Jumat (5/7/2024).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Nanga Mahap IPDA Eric Ibrahim Pattimura, didampingi oleh Kanit Binmas Bripka Lasa Dominikus, dan dihadiri oleh Kades Tembesuk Rayadi, perangkat desa, serta para tokoh dan warga Desa Tembesuk.

Kapolsek IPDA Eric memulai sambutannya dengan ucapan terima kasih atas kehadiran warga dalam acara Jumat Curhat yang digelar oleh Polsek Nanga Mahap. IPDA Eric mengatakan, kegiatan ini merupakan program kepolisian untuk mendengar keluhan serta saran dari masyarakat.

Pesan yang disampaikan IPDA Eric dalam kesempatan ini diantaranya sehubungan dengan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang Penyandingan hasil pemilu anggota DPRD Kabupaten Sekadau yang dilaksanakan KPU di Provinsi Kalimantan Barat.

"Agar warga di wilayah Kecamatan Nanga Mahap, khususnya di Desa Tembesuk, dapat menerima dengan baik apapun hasil dari kegiatan penyandingan yang dilaksanakan oleh KPU, serta tetap menjaga kerukunan dan kondusifitas kamtibmas," ujarnya.

"Tidak kalah pentingnya, saya mengingatkan kita semua untuk selalu menjaga Kamtibmas di desa ini agar tetap aman dan kondusif, dalam menyongsong Pilkada serentak 2024 yang akan berlangsung dalam waktu dekat," imbaunya.

IPDA Eric berharap seluruh elemen masyarakat turut mengawal agar pelaksanaan Pilkada mendatang berjalan aman dan damai. Kegiatan Jumat Curhat ini juga diisi dengan diskusi mengenai Kamtibmas serta informasi mengenai pelayanan kepolisian.

Diskusi ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan masukan, serta meningkatkan sinergi antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Nanga Mahap khususnya.

"Dengan adanya kegiatan seperti Jumat Curhat ini, diharapkan hubungan antara pihak kepolisian dan masyarakat semakin erat, serta terciptanya situasi yang kondusif dalam menyongsong berbagai agenda penting, termasuk Pilkada 2024," pungkas IPDA Eric menutup kegiatan.


Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau  

0 komentar:

Posting Komentar