TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama dan Bupati Sekadau, Aron, melaksanakan peninjauan lokasi banjir dan pembagian bantuan sosial di dua Desa terdampak banjir di Kecamatan Sekadau Hilir, yaitu Desa Tanjung dan Desa Merapi, Rabu (24/1/2024).
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir, Kajari Sekadau Adyantana Heru Herlambang, Sekda Mohammad Isa, Danramil Sekadau Hilir Lettu Hendrikus, Kasat Binmas AKP Masdar, Kapolsek Sekadau Hilir IPTU Kuswiyanto, dan Kepala Dinas Kesehatan Henry Alpius beserta rombongan.
Untuk menuju lokasi banjir di Desa Tanjung dan Desa Merapi, Kapolres bersama Bupati Sekadau menggunakan Speed Boat agar dapat melihat kondisi masyarakat secara langsung dan mengevaluasi bantuan yang dibutuhkan.
Dalam kesempatan ini, sejumlah bantuan sosial juga dibagikan kepada masyarakat terdampak banjir di dua desa tersebut. Bantuan sosial yang dibagikan berupa kasur, selimut, pakaian, lauk pauk siap saji, beras, telur, dan mie instan.
Bupati Sekadau, Aron, berharap bahwa bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat Desa Tanjung dan Desa Merapi yang terdampak banjir. Bupati juga mengingatkan agar seluruh masyarakat tetap waspada dan siaga terhadap banjir mengingat curah hujan yang tinggi di daerah Sekadau.
Senada dengan Bupati, Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama juga berharap bantuan tersebut membawa manfaat bagi masyarakat yang terdampak bencana banjir. Kapolres juga memberikan semangat kepada warga agar bersabar dalam musibah banjir serta terus memantau kondisi keluarga terutama anak-anak.
"Bantuan sosial ini merupakan bentuk kepedulian Polri dan Pemerintah Daerah kepada masyarakat yang terdampak banjir, mudah-mudahan kehadiran kami disini dapat memberi manfaat dan semangat bagi masyarakat dan semoga banjir segera surut agar aktivitas warga kembali berjalan normal," ucap Kapolres Sekadau AKBP Nyoman Sudama.
Penulis : NR
Editor : Arg
Editor : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau
0 komentar:
Posting Komentar