HEADLINE


Statistik


Home » , , » HUT Satpam ke-43, Polres Sekadau Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Purnawirawan Polri

HUT Satpam ke-43, Polres Sekadau Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Purnawirawan Polri

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU Polres Sekadau, melalui Satuan Binmas dan perwakilan satuan pengamanan (Satpam), menggelar kegiatan ziarah dan tabur bunga di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Muslim Darunnajah, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, pada Sabtu (30/12/2023).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian menyambut peringatan hari ulang tahun (HUT) Satpam ke-43 Tahun 2023 di Kabupaten Sekadau. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari rapat koordinasi yang diadakan di Polres Sekadau pada Selasa (12/12).

Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama, melalui Kasat Binmas AKP Masdar, mengatakan, ziarah dan tabur bunga dilaksanakan untuk menghormati jasa para purnawirawan Polri.

"Kami ingin mengenang jasa dan mendoakan para purnawirawan Polri yang gugur saat menjalankan tugas sebagai abdi negara," ujar Masdar.

"Selain itu, kami juga ingin memberikan penghormatan dan doa kepada almarhum Nino Susilo. Semasa hidupnya almarhum bertugas sebagai Satpam di Kantor BRI Sekadau," tambahnya.

Lebih lanjut Masdar menyampaikan, bahwa HUT Satpam ke-43 tahun 2023 mengusung tema "Satpam Tangguh Mendukung Pemilu Aman dan Damai".

"Tema ini mengingatkan kita bahwa saat ini kita sedang memasuki tahapan Pemilu 2024. Diharapkan anggota Satpam dapat memberikan kontribusi dan menjalin sinergi dengan TNI-Polri dalam menjaga suasana yang aman dan damai selama pesta demokrasi," kata Masdar.

Dalam kesempatan ini, Masdar juga menyampaikan pesan kepada anggota Satpam agar senantiasa menjunjung tinggi profesionalisme dan kedisiplinan dalam menjalankan tugasnya sebagai penjaga keamanan.

"Kepada seluruh anggota Satpam, tetaplah menjaga integritas, disiplin, dan dedikasi dalam menjalankan tugas. Peran dan kontribusi Satpam sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya secara swakarsa," pungkasnya.


Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar