TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Satgas Kamseltibcar Lantas, Operasi Mantap Brata Kapuas 2023-2024 Polres Sekadau melaksanakan patroli memantau gudang logistik KPU Sekadau, Jalan Panglima Naga, Komplek Pasar Baru, Selasa (21/11/2023).
Kapolres Sekadau AKBP Suyono, melalui Kasat Lantas IPTU Pandi menjelaskan, patroli ini dilakukan rutin untuk melakukan pengawasan dan pemantauan gudang KPU serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam pengaturan lalu lintas.
"Pemantauan gudang logistik ini menjadi prioritas kegiatan patroli sekaligus untuk menjaga arus lalu lintas di sekitar gudang logistik KPU," jelas Kasat Lantas Polres Sekadau IPTU Pandi, selaku Kasatgas Kamseltibcar Lantas.
Lebih lanjut, IPTU Pandi menambahkan bahwa tidak hanya keamanan di gudang logistik KPU yang menjadi perhatian dalam patroli, tetapi juga mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Dalam setiap patroli yang dilakukan, Satgas Kamseltibcar Lantas menyampaikan pesan-pesan keselamatan berlalulintas, disertai dengan pesan untuk mewujudkan pemilu yang damai di Kabupaten Sekadau.
"Kami berharap masyarakat dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari dengan aman dan lancar. Pesan-pesan keselamatan berlalulintas serta pemilu damai yang kami sampaikan diharapkan dapat diterima dan dijadikan pedoman dalam berlalu lintas serta dalam melaksanakan proses pemilu yang akan datang," pungkasnya.
Penulis : NR
Editor : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau
Editor : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau
0 komentar:
Posting Komentar