HEADLINE


Statistik


Home » , » Sinergi Forkopimca Belitang Hilir, Mempererat Hubungan Dengan Masyarakat

Sinergi Forkopimca Belitang Hilir, Mempererat Hubungan Dengan Masyarakat

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Acara Ramah Tamah Forkopimca Belitang Hilir yang diadakan di aula Kantor Camat Belitang Hilir pada Senin (11/7/2022) sukses menghadirkan berbagai tokoh dan perwakilan masyarakat. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan dan menjalin hubungan baik antara pimpinan yang baru dengan masyarakat Belitang Hilir.

Acara ramah tamah ini disambut dengan antusias oleh Camat Belitang Hilir, Kapolsek Belitang Hilir, Danramil Belitang Hilir, serta masyarakat setempat. Turut hadir pula Kepala Puskesmas Sui Ayak, kepala desa, kepala sekolah, pimpinan bank dan perusahaan kelapa sawit, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama.

Dalam sambutannya, Wasiman selaku panitia kegiatan menyampaikan pentingnya mengenal pimpinan yang baru dan mengajak seluruh peserta untuk bekerja sama dalam menjalankan kegiatan deklarasi ODF (Open Defecation Free) guna memajukan kecamatan.

Selanjutnya, Dr. Vita sebagai Kepala Puskesmas Sungai Ayak memanfaatkan momen ini untuk memperkenalkan diri sebagai kepala puskesmas baru dan mengucapkan selamat datang kepada Danramil yang baru datang. Dia juga menyoroti pentingnya kerjasama dalam menurunkan angka stunting dan ODF di masyarakat Belitang Hilir.


IPTU Sudarsono, Kapolsek Belitang Hilir, juga turut memperkenalkan dirinya dan memberikan penekanan bahwa penanganan stunting dan ODF menjadi prioritas Polri saat ini. Ia pun mengajak semua pihak untuk bersama-sama meningkatkan pengelolaan sampah demi kebersihan dan kesehatan yang lebih baik.

Tidak ketinggalan, Danramil Belitang Hilir Kapten Inf Indra F. Caniago juga berkesempatan memperkenalkan dirinya dan mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung upaya dalam menurunkan angka stunting dan ODF. Danramil berharap pada dukungan dan kerjasama yang baik dalam menjalankan tugas serta memperoleh informasi yang relevan.


Camat Belitang Hilir, Evodius, ikut memberikan sambutan yang hangat kepada Danramil dan Kepala Puskesmas atas kedatangan mereka. Ia juga memperkenalkan beberapa tokoh masyarakat yang hadir dalam acara tersebut. Berharap agar semua pihak dapat bekerja sama dalam membangun kecamatan Belitang Hilir dan menyadari pentingnya pencegahan stunting dan ODF.

Acara ramah tamah ini diakhiri dengan semangat untuk meraih sukses dalam tahun Politik yang akan datang, dengan harapan agar tidak ada permasalahan yang menghambat jalannya proses menuju keamanan dan kemajuan kecamatan Belitang Hilir.


Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar