HEADLINE


Statistik


Home » , » Polres Sekadau Gelar Lomba Kebersihan Mako dan Rumah Dinas, Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-77

Polres Sekadau Gelar Lomba Kebersihan Mako dan Rumah Dinas, Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-77

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Masih dalam rangkaian memperingati Hari Bhayangkara ke-77, Polres Sekadau menggelar lomba kebersihan Mako (Markas Kepolisian) beserta rumah dinas pada Selasa (27/6/2033).

Penilaian pertama dilakukan di Polsek Nanga Mahap, kemudian dilanjutkan di Polsek Nanga Taman dan Polsek Sekadau Hulu. Tim penilai yang dipimpin oleh Kasi Propam Polres Sekadau, IPTU Guritno Prahoro, bertugas menjalankan penilaian.

Kapolres Sekadau, AKBP Suyono, menjelaskan bahwa lomba ini melibatkan aspek kriteria penilaian, meliputi kebersihan, kerapian, kenyamanan lingkungan mako dan rumah dinas serta kondisi personel.

"Tujuan dari perlombaan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran dan kewajiban setiap personel Polri dalam menjaga serta merawat kebersihan Mako dan rumah dinas," jelasnya.

Lebih lanjut, AKBP Suyono menjelaskan bahwa kebersihan dan kenyamanan Mako sangat penting bagi setiap anggota Polri.

"Kantor Polisi merupakan tempat pertama bagi setiap anggota Polri dalam menjalankan tugas, serta menjadi tempat bagi masyarakat untuk melaporkan kejadian tindak pidana dan gangguan Kamtibmas," terang Kapolres Sekadau AKBP Suyono.

Melalui kegiatan lomba kebersihan ini, diharapkan seluruh anggota Polres Sekadau dan Polsek jajarannya dapat terinspirasi untuk menjaga kebersihan dan mendisiplinkan diri dalam melaksanakan tugas.

"Dengan menciptakan lingkungan yang bersih dan teratur, diharapkan dapat tercipta rasa nyaman dan kerjasama yang solid antara anggota Polri," harap Kapolres. 


Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar