Bertindak sebagai Irup, Wakil Bupati Sekadau Subandrio membacakan sambutan Menkominfo RI terkait peringatan ke 115 hari Kebangkitan Nasional Tahun 2023.
Upacara hari kebangkitan Nasional di Pemkab Sekadau turut dihadiri, unsur Forkopimda, Pejabat Pemkab, Pegawai/Asn di kabupaten Sekadau.
Terpisah, Kapolres Sekadau AKBP Suyono mengatakan, maknai hari kebangkitan nasional untuk menjadikan momentum sebagai ajang mempererat tali persatuan dan kesatuan.
Bersama-sama bersinergi sebagai aparatur negara bangkit untuk terus memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara.
"Selamat memaknai dan memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke 115 bagi kita semua. Berjuang, belajar, bertumbuh, dan terus melangkah maju dengan Semangat Untuk Bangkit," terang Kapolres.
Editor : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau
0 komentar:
Posting Komentar