HEADLINE


Statistik


Home » , , » Wakapolres Sekadau Ajak Masyarakat Terapkan Mindset Pentingnya Protokol Kesehatan

Wakapolres Sekadau Ajak Masyarakat Terapkan Mindset Pentingnya Protokol Kesehatan

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kapolres Sekadau yang diwakili Wakapolres Kompol Edy Haryanto, S.H., M.H menyampaikan pesan Kamtibmas dalam giat Safari Jum'at, kepada jamaah masjid Al-Ilham, dusun Senuruk, desa Sungai Ringin, kecamatan Sekadau Hilir.

Safari Jum'at diawali dengan khotbah oleh Khatib masjid Kholiludin, S.pd., dilanjutkan shalat Jum'at berjamaah yang dipimpin imam masjid, H. Tatang, (6/11).

Usai shalat Jum'at berjamaah, Wakapolres Kompol Edi Haryanto menyampaikan pesan agar masyatakat lebih meningkatkan kedisiplinan terhadap protokol kesehatan agar kasus konfirmasi positif di Kabupaten Sekadau tak kian bertambah.

"Saat ini dimana situasi pandemi belum berakhir, kita dituntut untuk mengubah kebiasaan kita agar disiplin aturan protokol kesehatan, disiplin ini harus diterapkan dalam mindset kita sehingga kita betul-betul sadar bahwa kesehatan itu nomor satu," papar Wakapolres kepada jamaah masjid.

Masih terkait pencegahan penyebaran covid-19, Kapolres menjelaskan bahwa saat ini Polres Sekadau masih melaksanakan operasi kepolisian yakni Operasi Aman Nusa, Operasi Yustisi dan Operasi Zebra Kapuas, dengan sasaran utama adalah pendisiplinan aturan protokol kesehatan di tempat keramaian publik. 

Sedangkan berkenaan dengan pelaksanaan pemilihan calon Bupati dan Wakil Bupati, Wakapolres meminta masyarakat tetap jaga persatuan dan stabilitas Kamtibmas sehingga proses pelaksanaan pilkada berlangsung dengan aman damai dan kondusif.



Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar