HEADLINE


Statistik


Home » , » Regu Siaga Polres Sekadau Lakukan Pengamanan Ibadah Misa di Gereja Paroki St. Petrus Paulus

Regu Siaga Polres Sekadau Lakukan Pengamanan Ibadah Misa di Gereja Paroki St. Petrus Paulus

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Diberitakan sebelumnya, regu siaga I Polres Sekadau mengagendakan sejumlah kegiatan untuk pemeliharaan Kamtibmas tetap kondusif di tengah Pandemi COVID-19.

Diawali dengan apel pengecekan personel regu siaga di Polres Sekadau, kemudian melakukan patroli tempat keramaian yang digunakan masyarakat beraktivitas.

Pada patroli itu juga disisipkan pesan-pesan Kamtibmas, agar masyarakat waspada aksi kejahatan dan juga masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

Padal regu siaga I Polres Sekadau, Kasat Resnarkoba IPTU Dhanie Sukmo Widodo menjelaskan, kegiatan akhir pada hari ini adalah pengamanan ibadah misa di gereja Paroki St. Petrus Paulus, desa Sungai Ringin kecamatan Sekadau Hilir.

"24 personel regu siaga menyebar di lokasi gereja yang berseberangan dengan jalan raya, pengaturan lalulintas diberlakukan dua arah. Antisipasi kemacetan dan lakalantas," jelas IPTU Dhanie, Sabtu (14/11/2020).

Lanjut IPTU Dhanie menuturkan, selama kurang lebih satu jam dari pukul 18.00 WIB, jemaat gereja melangsungkan ibadah dengan khidmat, situasi di sekitar gereja juga aman dan tertib.

"Bahkan ketika jemaat pulang dari misa, baik yang mengendarai kendaraan roda dua dan roda empat serta yang berjalan kaki, semuanya berlangsung tertib tidak ada kemacetan kendaraan," tutur IPTU Dhanie.

Selesai pengamanan ibadah misa di gereja Paroki St. Petrus Paulus, personel regu siaga I melakukan apel konsolidasi. Menutup rangkaian kegiatan tugas selama satu hari.





Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar