HEADLINE


Statistik


Home » , » Polsek Belitang Bersama Tim Gugus Tugas Lakukan Patroli Terapkan Protokol Kesehatan

Polsek Belitang Bersama Tim Gugus Tugas Lakukan Patroli Terapkan Protokol Kesehatan



TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kapolsek Belitang IPTU Suritno menyatakan bahwa pihaknya akan terus bersinergi dengan tim gugus tugas dan instansi terkait guna melakukan pencegahan penyebaran covid-19.

Seperti yang dilakukan personel Polsek dan tim gugus tugas Belitang gencar melaksanakan patroli gabungan, guna memutus rantai penyebaran covid-19 di wilayah Kecamatan Belitang, Sabtu (6/6/2020) malam.

"Kegiatan tersebut berdasarkan surat edaran Gubernur Kalbar mengenai kewaspadaan dan kesiapsiagaan terhadap penyebaran dan penularan covid-19 dan juga Maklumat Kapolri tentang kepatuhan kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran covid-19," ujar Kapolsek.

IPTU Suritno juga menjelaskan bahwa sasaran patroli gabungan yaitu  masyarakat yang berkumpul di tempat keramaian, seperti toko atau warung kopi. Tidak melakukan pembubaran akan tetapi, menegaskan kepada warga tentang pentingnya protokol kesehatan, untuk mencegah penyebaran covid-19.

"Lakukan edukasi dan imbauan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan seperti PHBS, Phsycal / Sosial Distancing, memakai masker apabila melakukan aktivitas diluar rumah," tegas Kapolsek kepada Tim Gugus Tugas Belitang.

Mengingat saat ini, sambungnya, masih dalam kondisi pandemi virus covid-19, marilah kita bersama-sama disiplin, mencegah penyebaran covid-19 dengan mengikuti semua arahan serta imbauan dari pemerintah.




Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar