HEADLINE


Statistik


Home » , , » Agenda Hari Bhayangkara ke 74, Polres Sekadau Akan Lakukan Desinfeksi Massal

Agenda Hari Bhayangkara ke 74, Polres Sekadau Akan Lakukan Desinfeksi Massal


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Sekadau pada besok, Selasa (16/6/2020) mengagendakan penyemprotan disinfektan massal di kota Sekadau, sebagaimana yang diinformasikan Humas Polres Sekadau melalui media sosial.

Penyemprotan disinfektan ini digelar dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 74 Tahun 2020 di Polres Sekadau serta menyambut program pemerintah pusat tentang tatanan kehidupan baru (New Normal Life).

Kapolres Sekadau melalui Kabagops AKP Muhammad Aminuddin, S.I.K., M.H mengatakan, disinfeksi massal dilakukan bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sekadau.

"Kuat personel dari Polres Sekadau yang diturunkan sebanyak 54 personel yang terlibat dalam Operasi Kontijensi Aman Nusa II," terang Kabagops, Senin (15/6).

Kegiatan nantinya diawali dengan apel gabungan di Mapolres Sekadau pada pukul 08.00 WIB pagi, kemudian dilanjutkan dengan dengan Show Of Force, mengelilingi kota Sekadau mengunakan kendaraan dinas.

Lanjut Kabagops, selesai Show Of Force dilakukan penyemprotan disinfektan massal menggunakan kendaraan Rantis AWC Polres Sekadau, kemudian kendaraan BPBD Sekadau, serta alat semprot (solo) yang digunakan perorangan.

Sasaran dalam kegiatan penyemprotan disinfektan massal nanti adalah, fasilitas umum seperti Terminal, perkantoran, minimarket, tempat ibadah, gedung sekolah dan pertokoan.

"Personel Polres Sekadau bersama Gugus Tugas Covid-19 menyebar ke berbagai tempat fasilitas umum yang telah ditentukan untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan," pungkas Kabagops Polres Sekadau Kompol Muhammad Aminuddin, S.I.K., M.H.




Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar