HEADLINE


Statistik


Home » , » Hadiri Musrenbang Kecamatan Sekadau Hilir, Kapolsek Tegaskan Peran Bhabinkamtibmas Dalam Pengawasan Alokasi Dana Desa

Hadiri Musrenbang Kecamatan Sekadau Hilir, Kapolsek Tegaskan Peran Bhabinkamtibmas Dalam Pengawasan Alokasi Dana Desa


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kapolsek Sekadau Hilir IPDA Koderi menghadiri musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) Kecamatan Sekadau Hilir di aula kantor Camat Jl. Merdeka Selatan desa Sungai Ringin pada Senin (10/2/2020).

Musrenbang kecamatan adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan /stakeholders tingkat kecamatan untuk mendapatkan masukan mengenai prioritas pembangunan di wilayah Kecamatan.

Bupati Sekadau diwakili Asisten II Paulus Yohanes menyampaikan, kegiatan ini merupakan upaya pemerintah dalam peningkatan kualitas perencanaan pembangunan yang pada akhirnya dapat mensejahterakan masyarakat.

Kapolsek Sekadau Hilir IPDA Koderi mengatakan, kegiatan ini merupakan upaya mensinergikan dan menyepakati prioritas usulan pembangunan yang berasal dari masyarakat tingkat desa untuk satu tahun mendatang.

"Dalam hal ini, Kepolisian melalui peranan Bhabinkamtibmas akan turut serta dalam pengawasan dalam setiap pembangunan di setiap desa binaannya, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan atau penyelewengan dana desa," jelas Kapolsek.

Pengawasan dana desa, lanjut Kapolsek, terus dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas dalam rangka menindaklanjuti MoU antara Kepolisian dan Mendes PDTT agar penggunaannya tepat sasaran, terhindar dari penyalahgunaan


Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar