HEADLINE


Statistik


Home » , » Cipta Kondisi Pilkada, Sat Binmas Polres Sekadau Sambangi Desa Sungai Kunyit

Cipta Kondisi Pilkada, Sat Binmas Polres Sekadau Sambangi Desa Sungai Kunyit


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Dalam rangka cipta kondisi menjelang Pilkada Serentak Bupati dan Wakil Bupati Sekadau Tahun 2020, Polres Sekadau melalui Sat Binmas melakukan kegiatan sambang desa, mengunjungi kantor desa Sungai Kunyit kecamatan Sekadau Hilir, (29/1/2020).

Kedatangan Sat Binmas Polres Sekadau yang dipimpin KBO Sat Binmas IPDA Lijana Tajudin di kantor desa Sungai Kunyit disambut Kades bersama perangkat desa Sungai Kunyit.

KBO Sat Binmas Polres Sekadau IPDA Lijana mengajak Kades Sungai Kunyit bersama perangkat desa untuk bekerjasama dengan Polri dalam menjaga serta memelihara Kamtibmas.

"Saat ini kita sudah memasuki tahapan Pikada Serentak Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sekadau, diharapkan peran desa yang bersentuhan langsung dengan masyarakat dapat menjaga serta menciptakan keamanan di setiap tahapan Pilkada," harapnya.

Lanjut IPDA Lijana, dengan menjaga suasana yang aman dan kondusif di masyarakat dapat mendinginkan suhu politik di kabupaten Sekadau. Agar tidak terpancing dengan isu yang dapat memecah belah kerukunan warga.

Polres Sekadau akan menjaga kondusifitas Kamtibmas pada setiap tahapan Pilkada Serentak, namun semua itu tidak akan berjalan dengan baik tanpa kerjasama dari seluruh elemen pemerintahan dan masyarakat sendiri.

Kades Sungai Kunyit Kayus sangat mengapresiasi  apa yang disampaikan KBO Sat Binmas IPDA Lijana Tajudin.

Menurutnya, dalam menjaga Kamtibmas diperlukan kerjasama baik itu dari aparat pemerintah TNI Polri dan aparatur desa serta masyarakat.

"Sampai saat ini situasi Kamtibmas di desa Sungai Kunyit aman dan kondusif, kami selalu bekerjasama dengan aparat kepolisian dan TNI dalam menjaga kemanan di desa Sungai Kunyit," ujarnya.

"Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang selalu bersinergi dengan desa Sungai Kunyit sering terlihat dalam setiap kegiatan di desa yang bertujuan untuk pemeliharaan Kamtibmas," pungkas Kades Sungai Kunyit Kayus.




Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar