HEADLINE


Statistik


Home » , » Polsek Nanga Mahap Siap Dukung & Amankan Pelaksanaan MTQ VI

Polsek Nanga Mahap Siap Dukung & Amankan Pelaksanaan MTQ VI


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Panitia Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke VI Tingkat Kabupaten Sekadau menggelar rapat koordinasi, bertempat di gedung Balai Batomu kecamatan Nanga Mahap, Senin (11/11/2019) pagi pukul 09.00 WIB.

Rapat tersebut dilaksanakan menindaklanjuti rapat sebelumnya dengan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) kabupaten Sekadau pada (7/11) untuk mempersiapkan pelaksanaan MTQ VI kabupaten Sekadau yang mana kecamatan Nanga Mahap menjadi tuan rumah.

Membuka rapat, Camat Nanga Mahap Acung Yulius, S.Sos selaku Ketua Umum panitia MTQ VI menjelaskan, rapat koordinasi pada hari ini merupakan hari terakhir dalam mempersiapkan pelaksanaan MTQ.

"Mari kita berpacu melaksanakan tugas kita dalam mensukseskan kegiatan MTQ. Harapan kami selaku panitia kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan baik, dan semoga dapat menjadi gambaran untuk kita semua dan wilayah lain dalam pelaksanaan kegiatan MTQ VI," ucap Camat Nanga Mahap.

Lanjutnya, untuk peserta yang hadir, dan para koordinator atau masing - masing seksi, agar mempersiapkan diri untuk melaksanakan tugas guna kesuksesan kegiatan MTQ VI.

Danramil Nanga Mahap Kapten Infanteri Asep Trisman Sumantri mengatakan, terkait keamanan dalam pelaksanaan kegiatan MTQ, pihaknya akan berkoordinasi dengan Polsek Nanga Mahap selaku koordinator keamanan.

Selaku koordinator pengamanan, pihaknya akan memberikan dukungan sepenuhnya dalam kelancaran pelaksanaan kegiatan.

Senada dengan Danramil, Bhabinkamtibmas Brigadir Abang Suwaeni mewakili Kapolsek Nanga Mahap menyampaikan, untuk diketahui bersama bahwa pelaksanaan gladi bersih dimulai pada tanggal 15 November 2019.

Polsek Nanga Mahap sangat mendukung pelaksanaan MTQ, baik berupa pengamanan maupun dukungan lainnya akan dilakukan Polsek Nanga Mahap bersama Koramil untuk kesuksesan pelaksanaan kegiatan MTQ.

"Dengan waktu yang masih ada ini, mari kita laksanakan koordinasi sebaik mungkin, bahu membahu, manfaatkan waktu yang ada dalam persiapan pelaksanaan MTQ VI," ajak Brigadir Suwaeni mewakili Kapolsek Nanga Mahap.

Hasil rapat koordinasi ditentukan bahwa pelaksanaan MTQ VI kabupaten Sekadau dimulai selama 6 hari pada tanggal 18 sampai dengan 23 November 2019. Persiapan secara resmi oleh pihak panitia terhitung dari 17 sampai dengan 24 November 2019.

Rapat koordinasi kemudian dilanjutkan dengan pembahasan persiapan dari masing - masing koordinator atau para seksi dalam pelaksanaan kegiatan MTQ VI kabupaten Sekadau di kecamatan Nanga Mahap.





Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar