HEADLINE


Statistik


Home » , , » Bidkum Polda Kalbar Sosialisasi Penyuluhan Hukum di Polres Sekadau

Bidkum Polda Kalbar Sosialisasi Penyuluhan Hukum di Polres Sekadau


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Jajaran Polres Sekadau mendapat sosialisasi dan penyuluhan hukum dari Bidang Hukum (Bidkum) Polda Kalimantan Barat (Kalbar) pada Kamis (17/10/2019) pukul 08.00 WIB.

Kegiatan tersebut berlangsung di aula Bhayangkara Patriatama Polres Sekadau yang diikuti seluruh anggota baik Perwira dan Bintara dan personel Polsek jajaran sebagai peserta sosialisasi.

Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.I.K dalam sambutannya menyampaikan, agar para peserta sosialisasi dapat memperhatikan materi yang dipaparkan tim dari Bidkum Polda Kalbar.

Sehingga diharapkan dengan sosialisasi yang diiberikan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan hukum anggota Polres Sekadau terutama dalam proses penyidikan.

"Terkhusus bagi anggota yang bertugas di Reskrim, di dalam proses penyidikan tindak pidana selalu mempedomani manajemen penyidikan dan bekerja secara profesional," harap Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.I.K. 

Sementara itu ketua tim sosialisasi AKBP Wisnusubroto mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan bertujuan agar anggota di jajaran Polres dapat memahami tugas kepolisian terutama di bidang penegakan hukum.

"Terimakasih kepada bapak Kapolres yang telah memberikan waktu bagi kami, nantinya juga dibuka sesi tanya jawab, dan disini kita juga sama sama belajar," kata AKBP Wisnusubroto.

Kegiatan sosialisasi kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi yaitu Perkap nomor 6 tahun tahun 2019 tentang penyidikan Tindak Pidana yang disampaikan oleh IPTU Ruslan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.





Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar