HEADLINE


Statistik


Home » , , » Polres Sekadau Informasikan Program Millenial Road Safety Festival

Polres Sekadau Informasikan Program Millenial Road Safety Festival


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU Kapolres Sekadau diwakili Kasat Binmas Iptu Masdar bersama DMI Kabupaten Sekadau melaksanakan safari subuh di Mushola Ar Rahman, desa Mungguk kecamatan Sekadau Hilir, Minggu (20/01/2019).

Usai melaksanakan shalat subuh bersama jamaah lainnya, Kasat Binmas Iptu Masdar menyampaikan pesan kamtibmas dan menginformasikan terkait program Millenial Road Safety Festival. 

Dijelaskannya, program lalu lintas berkeselamatan yang digagas Korlantas Mabes Polri tersebut dilatar belakangi meningkatnya angka kecelakaan lalu lintas yang sebagian besar didominasi oleh generasi milenial.

"Ini adalah program untuk mengajak generasi milenial mengutamakan keselamatan dengan tertib lalu lintas, dan akan dikampanyekan selama 2 bulan," kata Iptu Masdar kepada para jamaah. 

Di Polda Kalbar, kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 3 Pebruari 2019 dan keliling di seluruh Polres jajaran. Untuk Polres Sekadau sendiri, Milenial Road Safety Festival akan digelar pada tanggal 14 Pebruari 2019.

Melalui program Millenial Road Safety Festival, digarapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan generasi milenial atau generasi yang lahir antara tahun 1990 dan 2000. 

Selain itu, Kasat Binma Polres Sekadau juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan stabilitas kamtibmas selama tahapan Pemilu 2019.



Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar