HEADLINE


Statistik


Home » , » Cipta Kondisi Pemilu, Personel Ops Mantap Brata Kapuas Patroli Sambangi KPU Sekadau

Cipta Kondisi Pemilu, Personel Ops Mantap Brata Kapuas Patroli Sambangi KPU Sekadau


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU Menyikapi kondisi dan agenda kamtibmas pada Pemilu 2019, Polres Sekadau melaksanakan kegiatan Cipta Kondisi Operasi Kepolisian terpusat yaitu Operasi Mantap Brata Kapuas 2019.

Operasi yang dilaksanakan serentak se-Indonesia ini digelar selama 397 hari terhitung mulai tanggal 20 September 2018 sampai 21 Oktober 2019 dalam rangka pengamanan Pemilu 2019.

Polres Sekadau melaksanakan cipta kondisi berpatroli ke sejumlah kantor penyelenggara pemilu diantaranya kantor Bawaslu, KPU dan Gudang logistik KPU Sekadau, Selasa (15/1/2019).

Dipimpin oleh Kamin Ops Mantap Brata Kapuas, Kasubag Bin Ops Bag Ops Polres Sekadau Iptu Benyamin Damanik beranggotakan 10 personel.

Iptu Benyamin mengatakan, sambang di kantor KPU Sekadau dengan menjalin komunikasi baik dengan penyelanggara Pemilu.

"Komunikasi ini penting untuk mengetahui sejauh mana proses Pemilu berlangsung serta kerawanan apa saja yang timbul dan dapat berdampak pada kondisi Kamtibmas," kata Iptu Benyamin.

Lebih lanjut Iptu Benyamin menjelaskan, dalam patroli cipta kondisi ini juga diberikan imbauan kepada petugas KPU apabila ada kendala agar menghubungi pihak kepolisian sehingga permasalahan dapat diselesaikan dengan baik dan sesuai aturan yang berlaku.

"Berbagai hal tentang Pemilu, kerawanannya apa saja yang akan timbul pihak kepolisian siap untuk membantu sehingga proses Pemilu dari awal sampai akhir nanti berjalan lancar dan tepat waktu," pungkasnya.



Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar