HEADLINE


Statistik


Home » , , » Brigadir Subhan Jadi Irup di SDN 21, Sampaikan Pentingnya Peran Guru

Brigadir Subhan Jadi Irup di SDN 21, Sampaikan Pentingnya Peran Guru


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU Senin pagi sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai, setiap sekolah diwajibkan mengadakan upacara bendera. Tujuannya untuk melatih kedisiplinan siswa serta memupuk rasa cinta tanah air dan bangsa ataupun menumbuhkan semangat nasionalisme.

Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir Brigadir Subhan Syah Khan menjadi Pembina upacara pada upacara di halaman SDN 21 Sekadau Hilir Jalan Irian desa Sungai Ringin kecamatan Sekadau Hilir.

Upacara bendera diikuti oleh Kepala Sekolah, dewan guru serta murid SDN 21 Sekadau Hilir, Senin (14/1/2019) pukul 07.00 WIB.

Dalam arahannya, Subhan menjelaskan bahwa upacara rutin yang dilaksanakan setiap Senin merupakan salah satu media dalam membina kepribadian dan karakter siswa untuk mencintai bangsa dan negara.

Menurutnya sekolah sebagai tempat berlangsungnya aktivitas belajar mengajar berperan penting bagi pendidikan karakter anak dalam mencetak generasi yang berprestasi dengan bimbingan tenaga pendidik.

Salah satu peran guru yaitu membangkitkan perhatian peserta didik pada materi pelajaran yang diberikan dengan menggunakan media dan sumber belajar yang bervariasi.

"Tujuannya adalah membangkitkan minat peserta didik untuk aktif berfikir, mencari dan menemukan sendiri pengetahuan yang dipelajarinya, demi mencapai perkembangan dalam proses belajar," pungkas Subhan.



Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar