HEADLINE


Statistik


Home » , , » Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir Dukung Kemitraan Bidan & Dukun Beranak di Puskesmas Selalong

Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir Dukung Kemitraan Bidan & Dukun Beranak di Puskesmas Selalong


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir Brigadir Subhan Syakh Khan menghadiri kegiatan Kemitraan Bidan dan Dukun beranak yang diselenggarakan oleh Puskesmas Selalong. 

Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Betomu desa Selalong kecamatan Sekadau Hilir, Selasa (18/12/2018) pukul 09.00 WIB.

Hadir dalam kegiatan itu, Kepala Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Sekadau yang diwakili oleh Kasi Kesga dan Gizi Sumini, A.Md. Keb, perwakilan camat Sekadau Hilir, Kepala Puskesmas Selalong, Sekdes Selalong, Bidan dan Dukun beranak di desa Selalong.

Kepada Kasi Humas Polsek Sekadau Hilir, Brigadir Subhan menjelaskan, kegiatan kemitraan antara Bidan dan Dukun beranak bertujuan untuk mempererat hubungan kerjasama dalam membantu kesehatan ibu hamil hingga proses melahirkan.


"Dengan adanya kemitraan antara Bidan dan Dukun Beranak diharapkan dapat lebih menekan angka kematian ibu dan bayi pada saat hamil maupun ketika proses melahirkan," kata Brigadir Subhan selaku Bhabinkamtibmas desa Selalong.

Selaku Bhabinkamtimas di desa tersebut, Brigadir Subhan mendukung kemitraan antara Bidan dan Dukun Beranak.

"Hal ini juga sejalan dengan program Polres Sekadau Peduli Kesehatan," terang Brigadir Subhan.





Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar