HEADLINE


Statistik


Home » , » Bhabinkamtibmas Hadiri Peresmian GKII Imanuel Belitang, Ajak Jemaat Sukseskan Pemilu Damai

Bhabinkamtibmas Hadiri Peresmian GKII Imanuel Belitang, Ajak Jemaat Sukseskan Pemilu Damai


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU Bhabinkamtibmas Polsek Belitang Bripda Ardianto Rikson hadir dalam acara peresmian Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) Imanuel SP 4 desa Setuntung Kecamatan Belitang, Sabtu (17/11/2018).

Beberapa tamu undangan juga turut hadir diantaranya ketua panitia peresmian Gereja Aliong, Camat Belitang yang diwakili Sekcam Jaluk, Kapolsek Belitang yang diwakili Kanit Binmas Bripka Suprianto, Anggota DRPD Kabupaten Sekadau Damre, Pj. Kades Setuntung Idris, serta para jemaat sekitar 200 orang.

Acara diawali dengan tarian adat sebagai bentuk sambutan untuk tamu yang dihormati, yang mana tarian adat ini biasanya hanya ditampilkan pada acara penting. 

Sekcam Belitang mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah membantu proses berdirinya GKII di SP 4 desa Setuntung yang diharapkan dapat bermanfaat bagi para jemaat yang akan melaksanakan ibadah.

Bripda Rikson selaku Bhabinkamtibmas juga menyampaikan bahwa dengan berdirinya tempat ibadah Gereja dapat meningkatkan iman para jemaat dan menjauhkan diri dari perbuatan yang menyimpang serta dapat menjalin kerukunan atar umat beragama.

Terahir Rikson juga menghimbau kepada para tamu undangan sesuai dengan tema peresmian GKII "Membangun Rumah Tuhan Mendatangkan Berkat", agar masyarakat menjaga tali silaturahmi baik sesama umat maupun masyarakat pada umumnya, terutama menjelang pemilu 2019 agar pelaksanaan pileg dan pilpres berlangsung aman, damai, kondusif. 

"Untuk mewujudkan pemilu damai, masyarakat juga diimbau untuk jangan mudah percaya berita hoax serta menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing," imbau Bripda Rikson pada seluruh jemaat gereja.




Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar