TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kanit Binmas Polsek Nanga Taman Aiptu Jonner Silalahi didampingi Bhabinkamtibmas Bripda Zainuddin meninjau lokasi rencana pembukaan jalan Kerja Bhakti TNI yang melibatkan instansi terkait, di dusun Ladak Desa Meragun kecamatan Nanga Taman.
Hadir juga Danramil Nanga Taman Kapten L Simaremare, Sekdes Meragun Rinto, Bhabinsa Nanga Taman Koptu Aboy dan para Kadus se desa Meragun, Sabtu (27/10/2018).
Kegiatan peninjauan untuk melihat kondisi jalan dan mengukur titik dan jarak koordinat 0 Dusun Meragun menuju Titik 0 Dusun Ladak.
"Nanti akan dilaksanakan Kerja Bhakti TNI di Desa Meragun yang melibatkan instansi samping, kami berharap seluruh yang hadir disini dapat mendukung kegiatan kerja bhakti TNI yang bekerja sama dengan pihak desa dan aparat kepolisian," ucap Danramil dalam giat tersebut.
Menimpali hal itu, Kanit Binmas mengucapkan terimakasih kepada pihak TNI dan aparatur desa yang telah berpartisipasi dan berharap semoga nanti saat pelaksanaan kerja bakti TNI berjalan dengan aman dan lancar.
0 komentar:
Posting Komentar