HEADLINE


Statistik


Home » , , » Kapolres Sekadau AKBP Anggon Secara Simbolis Tandai Peresmian Pelaksanaan Imunisasi MR

Kapolres Sekadau AKBP Anggon Secara Simbolis Tandai Peresmian Pelaksanaan Imunisasi MR


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Pencanangan kampanye imunisasi Measles Rubella (MR) tingkat Kabupaten Sekadau diselenggarakan di pondok pesantren Al - Rahmah jalan Sintang km. 07, Rabu (26/9/2018) pukul 9.00 WIB.

Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK turut hadir bersama Bupati diwakili asisten III bagian administrasi umum Sapto utomo, Kementrian agama, Dinas Kesehatan, Direktur RSUD, Kepala Puskesmas, gabungan organisasi wanita dan organisasi profesi se Kabupaten Sekadau.

Penyakit campak dan rubella disebabkan oleh virus RNA, menyerang dan masuk dalam tubuh melalui saluran nafas.



Sedangkan rubella juga bisa ditularkan oleh wanita hamil kepada janinnya. Selain menular, keduanya dapat menyebabkan cacat dan kematian.

Ketua MUI Kabupaten Sekadau, Kiai Muhdlor dalam sambutannya menjelaskan bahwa Vaksin MR diperbolehkan sesuai dengan Fatwa MUI Nomor 33 Tahun 2018, karena kondisi darurat, belum ditemukannya vaksin MR yang halal dan suci.

Pengguntingan pita balon dilakukan oleh Kapolres Sekadau, menandai kampanye measles dan rubella resmi dilaksanakan, dilanjutkan dengan pemberian vaksinasi secara simbolis kepada 3 pelajar madrasah Ibtidaiyah.

Saksikan videonya:








Penulis : NR
Editor    : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar