TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK beserta pejabat utama Polres Sskadau melaksanakan Safari Jum'at di masjid Al Muttaqin, desa Peniti kecamatan Sekadau Hilir, kabupaten Sekadau.
Baca juga: Kapolsek Nanga Taman Pimpin Safari Jum'at di Masjid Al Fajar
Kasat Sabhara Polres Sekadau Iptu Kamto berkesempatan menyampaikan informasi kepolisian serta imbauan kamtibmas kepada para jamaah shalat Jum'at.
Diantaranya menginformasikan tentang pelaksanaan Operasi Bina Karuna tahap II oleh jajaran Polres Sekadau yang dilaksanakan mulai tanggal 26 Juli - 15 Agustus 2018, dengan sasaran Karhutla.
Baca juga: Tahanan Rutan Mapolres Sekadau Mendapat Bimbingan Rohani & Mental
Masyarakat juga diimbau untuk tertib berlalu lintas, dan menjaga stabilitas kamtibmas jelang penetapan paslon Cagub Cawagub Kalbar, pemilihan legislatif dan juga Pilpres.
Tak kalah pentingnya, menanggapi informasi yang santer diberitakan tentang penangkapan terduga teroris oleh Densus 88 di kabupaten Landak dan Kapuas Hulu, para jamaah diimbau untuk waspada serta menolak penyebaran paham radikalisme dan terorisme.
0 komentar:
Posting Komentar