HEADLINE


Statistik


Home » , , » Polsek Belitang Hilir Koordinasi Persiapan Pengamanan UN Tingkat SMP

Polsek Belitang Hilir Koordinasi Persiapan Pengamanan UN Tingkat SMP


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Menjelang Ujian Nasional Tingkat SMP yang akan dilaksanakan mulai 23 April 2018, Kapolsek Belitang Hilir IPDA Dimas Yusuf melalui Kanit Binmas Bripka Hidayatullah dan Bhabinkamtibmas Brigadir Suseno Agung melakukan sambang ke SMP N 1 Belitang Hilir.

Kegiatan sambang kali ini untuk berkoordinasi dengan pihak sekolah dalam rangka kesiapan pengamanan selama Ujian Naional berlangsung, Jumat (20/04/2018).

"Kami dari Polsek Belitang Hilir akan menempatkan personel yang siap membantu pihak sekolah demi keamanan dan kenyamanan serta kelancaran dan ketertiban sekolah selama melaksanakan Ujian Nasional sampai dengan selesai," ujar Brigadir Suseno Agung.

Sementara itu Kepala Sekolah SMPN1 Belitang Hilir mengatakan sekolahnya sudah 100% dalam persiapan melaksanakan UN.

Kepala sekolah juga menegaskan kepada siswa/siswi agar lebih giat belajar dan tidak lupa untuk selalu berdoa agar diberi kemudahan dan kelancaran dalam mengikuti Ujian Nasional.



Penulis : Roby
Editor    : Arg

0 komentar:

Posting Komentar