TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Gotong-royong merupakan kerja sosial yang dapat meringankan beban masyarakat, semangat inilah yang dilakukan Brigadir Subhan Syakh Khan untuk selalu dekat dengan warganya.
Kerja bhakti tersebut dilaksanakan untuk mewujudkan Kecamatan Nanga Taman yang LESTARI (lingkungan elok, sejuk, tentram, aman, ramah dan indah).
Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Camat beserta staf kecamatan Nanga Taman, perangkat desa dan masyarakat desa Nanga Taman. (26/2/2018)
"Lingkungan yang sehat adalah lingkungan yang bersih dan kiranya kita selalu dapat menciptakan serta menjaganya selalu untuk mewujudkan Nanga Taman yang LESTARI," ujar Camat Nanga Taman, Paulus Ugang.
Sementara itu, Brigadir Subhan selaku Bhabinkamtibmas desa Nanga Taman menjelaskan bahwa pihaknya sebagai anggota Polri akan selalu ikut berpartisipasi untuk memberikan yang terbaik buat desa Nanga Taman.
"Kami akan sepenuh hati melayani dan mengayomi masyarakat, tidak hanya sebatas menjaga kemanan saja namun juga pada kegiatan sosial masyarakat, salah satunya adalah kerja bhakti ini," ucap Subhan.
Melalui kegiatan sosial ini, selain menumbuhkan kebersamaan juga mendekatkan diri antara Polri dengan masyarakat.
Penulis : Viktor
Editor : Arg
Publish : Humas Polres Sekadau
0 komentar:
Posting Komentar