HEADLINE


Statistik


Home » , , , » Laka Lantas di Km 16 Jl. Sekadau-Sintang, Kasat Lantas Imbau Pengguna Jalan Utamakan Keselamatan

Laka Lantas di Km 16 Jl. Sekadau-Sintang, Kasat Lantas Imbau Pengguna Jalan Utamakan Keselamatan


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU.COM - Telah terjadi laka lantas di ruas jalan poros Sekadau-Sintang Km 16 dusun Gonis Butun desa Gonis Tekam antara sepeda motor Yamaha Vixion vs Yamaha Mio. (22/12/2017)

Kejadian bermula saat motor Mio yang dikendarai Sisilia bersama dengan anak dan ibunya hendak berbelok dari arah Sintang kios BBM di Simpang 4 Kayu Lapis.


Dari arah berlawanan melaju motor Vixion dikemudikan Anto dari arah Sekadau hendak menuju Melawi. 

Kedua motor saling menghindar secara berlawanan arah, namun motor Vixion keluar jalur jalan dan menabrak portal pembatas jalan hingga alami kerusakan cukup berat pada bagian depan sepeda motor.


Akibatnya, Anto sang pengendara Vixion menderita luka memar di bagian kaki, dan  istrinya mengalami luka ringan namun kondisinya sempat pingsan karena shock. 

Sedangkan motor Mio yang dikendarai Sisilia ambruk ke jalan dan mengakibatkan Sisilia mengalami luka memar di kaki kiri dan bagian pinggul. 

Sementara anaknya yaitu Satrio Wiranto (5) alami memar di kepala, kaki kiri serta tangan kanan. Dan sang ibu, Benedikta alami robek pada kaki kanan. 

Unit Laka Lantas Polres Sekadau dibackup Pospol Simpang 4 Kayu Lapis yang mendatangi lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti.


"Untuk semua korbannya kami bawa ke Puskesmas Simpang Kayu Lapis dan saat ini sudah mendapat perawatan medis, sambil menunggu apakah akan dirujuk ke RSUD Sekadau atau tidak," papar Kasat Lantas.

Terkait banyaknya peristiwa kecelakaan yang terjadi di Sekadau akhir-akhir ini, Kasat Lantas menghimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk berhati-hati saat berkendara terlebih dengan kondisi cuaca buruk dan tetap mematuhi peraturan lalu lintas.










Penulis : Arg

0 komentar:

Posting Komentar