HEADLINE


Statistik


Home » , , » Bhakti Sosial Sambut Hari Bhayangkara ke 73, Polres Sekadau Bersihkan Tempat Pemakaman Umum

Bhakti Sosial Sambut Hari Bhayangkara ke 73, Polres Sekadau Bersihkan Tempat Pemakaman Umum


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Kepolisian Resor (Polres) Sekadau dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 73, kembali melaksanakan Bhakti Sosial. Sasaran bhakti sosial kali ini yakni tempat pemakaman umum, Jum'at (21/6/2019).

Kapolres Sekadau melalui Kasat Samapta IPTU Kamto menuturkan ada dua lokasi tempat pemakaman umum yang akan dibersihkan, yakni makam Muslim desa Mungguk dan yang kedua di makam Katholik di desa Sungai Ringin kecamatan Sekadau Hilir.

Baca: SKCK On The Spot Gratis, Sat Intelkam Polres Sekadau Dalam Sehari Layani 30 Pemohon

Baca: Peringati Hari Bhayangkara ke 73, Polres Sekadau Gelar Anjangsana

Baca: Polsek Sekadau Hulu Laksanakan Bhakti Religi Sambut Hari Bhayangkara ke 73



"Melalui bhakti sosial ini diharapkan dapat menjadi sarana pendekatan antara institusi Polri dengan masyarakat Sekadau," kata Kasat Samapta selaku ketua seksi bhakti sosial. 

Selain anggota Polres Sekadau bhakti sosial membersihkan TPU juga diikuti personel Polsek Sekadau Hilir dan dan TNI dari Koramil 1204 Sekadau Hilir beserta warga masyarakat setempat dengan menggunakan mesin pemotong rumput, mesin semprot, parang, dan sabit.

Ini juga merupakan wujud nyata kepedulian aparat keamanan TNI - Polri yang selalu bersinergi dalam bertugas pengabdian untuk masyarakat, bangsa dan negara.









Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar