HEADLINE


Statistik


Home » , » Protokol Kesehatan Disampaikan Bhabinkamtibmas Ketika Menyambangi Posyandu

Protokol Kesehatan Disampaikan Bhabinkamtibmas Ketika Menyambangi Posyandu

TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU - Peduli kesehatan warga di desa binan, Bhabinkamtibmas desa Nanga Taman Brigadir Nono Kusnadi menyambangi kegiatan Posyandu pada Senin (12/10/2020) pagi pukul 08.30 WIB.

Dalam kegiatan tersebut Brigadir Nono memberikan pesan Kamtibmas agar para Ibu memperhatikan petunjuk dari team kesehatan agar anak selalu sehat, serta tetap menerapkan Protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Kami harapkan, kegiatan Posyandu berjalan aman dan tertib pastinya juga aman dari Covid-19," ujar Bripka Nono kepada Tim Humas Polres Sekadau.

Dikatakan Brigadir Nono, setiap kegiatan yang ada di desa binaan, ia mengupayakan untuk selalu berada di tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan dan rasa aman kepada masyarakat.

"Dengan menyambangi Posyandu di desa binaan saya, disisi lain mengenalkan karakter sosok polisi humanis kepada anak. Tidak menakuti namun menjadi sahabat anak," harap Brigadir Nono.

Terpisah, Kapolsek Nanga Taman IPDA Triyono menjelaskan, kegiatan dalam masyarakat memang diupayakan selalu di hadiri oleh setiap Bhabinkamtibmas bekerjasama dengan Babinsa serta Pemdes.

"Terutama di masa Pandemi Covid-19, peran Bhabinkamtibmas sangatlah penting untuk mengedukasi, mencegah penyebaran virus COvid-19," jelasnya.



Penulis : NR
Editor    : Arg 
Publish : Humas Polres Sekadau

0 komentar:

Posting Komentar