HEADLINE


Statistik


Home » , , , » Pimpin Upacara Bendera, Kapolsek Sekadau Hilir Ajak Pelajar Untuk Tertib dan Disiplin

Pimpin Upacara Bendera, Kapolsek Sekadau Hilir Ajak Pelajar Untuk Tertib dan Disiplin


TRIBRATANEWSPOLRESSEKADAU.COM - Upacara bendera merah putih setiap hari senin merupakan kegiatan wajib yang dilaksanakan setiap sekolah di Indonesia mulai dari tingkat dasar sampai SMA. Tujuannya adalah untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme serta disiplin bagi para pelajar.

Seperti yang dilaksanakan tadi pagi di SMA Karya Jl. Merdeka Selatan Km I desa Sungai Ringin, pelaksanaan upacara bendera dihadiri oleh Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Masdar dan diikuti oleh kepala sekolah, dewan guru dan seluruh para pelajar SMA Karya. (4/11/2017)

Bertindak sebagai inspektur upacara, Iptu Masdar mengajak seluruh pelajar untuk tertib dan disiplin dalam setiap hal baik di lingkungan sekolah, rumah dan maupun saat berada di tempat umum.

"Disiplin merupakan kunci keberhasilan. Dengan disiplin dalam belajar, seorang pelajar akan menjadi pandai. Dengan disiplin dalam membagi waktu, seorang pelajar akan terhindar dari melakukan perbuatan yang tak berguna. Dan dengan disiplin dalam memilih teman, maka seorang pelajar akan terhindar dari pergaulan negatif," ujar Kapolsek.

Kapolsek juga berpesan kepada seluruh pelajar agar giat belajar untuk menghadapi ujian nasional bulan Maret nanti agar pada pelaksanaan ujian nasional nanti bisa  mendapatkan hasil yang memuaskan.

Terakhir Kapolsek juga menginformasikan bahwa tahun 2018 Kepolisian Republik Indonesia akan membuka penerimaan anggota Polri sebanyak 11.000 orang. 

Sedangkan Polres Sekadau sendiri telah melaksanakan Binlat rekruitmen penerimaan Polri bagi para pelajar SMA sederajat yang ingin melanjutkan cita-cita menjadi Polisi. 

"Binlat ini gratis tidak dipungut biaya sama sekali, dilaksanakan untuk membekali putra daerah Sekadau yang ingin menjadi Polisi, jadi bagi adik-adik yang berminat silahkan mendaftar ke bagian Sumda Polres Sekadau," terang Kapolsek.











Penulis : Arg

0 komentar:

Posting Komentar